Rakor Kecamatan
02/02/2016 No Comments Berita Administrator

Mengawali kegiatan kerja di bulan Februari ini, jajaran Pemerintah
Kecamatan Tomohon Utara mengadakan Rapat Koordinasi dan Evaluasi dalam
Pelaksanaan kegiatan dan pelayanan kepada masyarakat yang ada di
wilayah kerja yang memiliki sepuluh kelurahan. Kecamatan ini memiliki
jumlah penduduk terbesar di Kota Tomohon dan memiliki jumlah akomodasi
penginapan yang terbanyak.
Selanjutnya Kecamatan Tomohon Utara merupakan wilayah pintu masuk ke
Kota Tomohon dari arah Kota Manado yang adalah  ibukota Provinsi
Sulawesi Utara. Pada kesempatan tersebut Camat Tomohon Utara Aneke
Tuegeh, SE menegaskan kepada seluruh Aparatur Sipil  Negara dan para
tenaga kontrak yang ada agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung
jawab dan sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing.
Camat srikandi dari Utara ini mengingatkan kepada para lurah agar
memperhatikan pelayan yang optimal kepada masyarakat dengan terus
melaksanakan tugas-tugas yang melekat pada setiap kelurahan baik dalam
hal menjaga keamanan dan ketertiban dalam bermasyarakat, memperhatikan
kebersihan lingkungan masing-masing dan pelayanan umum kepada
masyarakat yang dilaksanakan di Aula Kelurahan Kinilow Satu pada hari
ini Senin 1/2/16.
Dalam rapat tersebut juga dilaksanakan dialog mengenai persiapan
pelaksanaan Musrenbang tingkat Kecamatan Tomohon Utara yang akan
dilaksanakan di Kelurahan Kayawu pada hari Selasa 2 Februari 2016,
yang juga turut mengundang keterwakilan dari seluruh Satuan Kerja
Perangkat Daerah di  Kota Tomohon. Karena pelaksanaan Musrenbang
sangat strategis dan penting dalam menopang pembangunan di Kota
Tomohon. Rakor ini diikuti oleh sekretaris kecamatan, para kepala
seksi dan seluruh lurah yang ada di Kecamatan Tomohon Utara.

PENARIKAN UNDIAN TABUNGAN BRI
PENARIKAN UNDIAN TABUNGAN BRI

  Kantor cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tondano menggelar acara penarikan undian simpedes semester I 2013 periode 1 januari s/d Read more

Pelantikan Pengurus Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Dan Pengukuhan Kelompok Tani Se-Kota Tomohon
Pelantikan Pengurus Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Dan Pengukuhan Kelompok Tani Se-Kota Tomohon

Pemerintah Kota Tomohon lewat badan pelaksana penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan Kota Tomohon melaksanakan acara pelantikan pengurus kelompok tani nelayan Read more

RAPAT PARIPURNA – PENGAJUAN KUA-PPAS APBD T.A 2014 Kota Tomohon
RAPAT PARIPURNA – PENGAJUAN KUA-PPAS APBD T.A 2014 Kota Tomohon

Walikota Tomohon Jimmy F. Eman, SE,Ak, dalam sambutannya mengatakan pengajuan KUA-PPAS ini merupakan kewajiban pemerintah daerah dan sangat penting untuk Read more

PERAYAAN HUT KE-79 JEMAAT GMIM BAITANI MATANI
PERAYAAN HUT KE-79 JEMAAT GMIM BAITANI MATANI

HUT Jemaat Gmim Baitani Matani wilayah Tomohon satu dirayakan dengan ibadah syukur bersama yang dilaksanakan di gedung gereja Gmim Baitani Read more

(Visited 2 times, 1 visits today)
About The Author

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *